Lompat ke isi utama

Berita

PANWASLU-PANWASCAM ARUNG JERAM BANGUN KEKOMPAKKAN

PANWASLU-PANWASCAM ARUNG JERAM BANGUN KEKOMPAKKAN

Bimbingan Teknis dan Rapat Koordinasi Panwascam Se-Kota Lubuklinggau, Minggu (31/12), ditutup dengan kegiatan menjajal arus Sungai Kelingi. Seluruh personel Panwaslu maupun Panwascam kompak ke Sungai Kelingi untuk menjajal arus menggunakan perahu karet.

Ke-40 personel Panwaslu dan Panwascam se-Kota Lubuklinggau pukul 10.00 WIB memulai arung jeram dengan dibimbing oleh Tim Profesional Ayo Kelingi Rafting.

Sebelum naik ke perahu karet,  seluruh peserta arung jeram diberikan alat keselamatan berupa pelampung dan helm serta mendapat arahan oleh koordinator Ayo Kelingi Rafting, Dono Pratondo.

Ketua Panwaslu Lubuklinggau Mirwan didampingi Koordinator Divisi SDM dan Organisas,Mursyidi, kepada RMOLSumsel.com menjelaskan bahwa kegiatan arung jeram ini bertujuan menumbuhkan kekompakan dan kebersamaan.

" Dengan arung jeram ini mereka dapat berlatih bagaimana kerja tim yang baik, dan tentunya bisa belajar kompak, mudah-mudahan ke depan Panwascam dapat lebih kompak dan solid dalam menjalankan fungsi pengawasan,"ungkapnya.

Dikatakannya, sebelum orientasi di Sungai Kelingi, lima hari sebelumnya mereka telah mengikuti sosialisasi, Rakor dan Bimtek.

" Harapan kita Panwascam tumbuh kekompakan, kebersamaan dan kekeluargaan yang kuat, tujuanya agar kerja mereka solid dalam pengawasan nanti," katanya. (rmolsumsel)